Bangun Sinergitas dengan Media, Kapolres Probolinggo Ajak Edukasi Masyarakat Pencegahan Covid-19

PROBOLINGGO - Dalam rangka mengenal dan membangun sinergitas dengan wartawan Kabupaten Probolinggo, Kapolres Probolinggo, AKBP Teuku Arsya Khadafi menggelar pertemuan dengan awak media, Jumat (2/7/2021). 

Dalam pertemuan itu, Kapolres yang baru menjabat itu merangkul media serta meminta dukungan agar bisa satu visi dan misi dengan para wartawan.

Melalui kesempatan tersebut, Kapolres berpesan kepada media agar turut membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19 khususnya di Kabupaten Probolinggo.

"Kami harap media mampu membantu melalui penyediaan informasi serta bersinergi dan ikut memberikan edukasi kepada masyarakat terkait Covid-19," ujarnya.

Kapolres menambahkan, mulai besok PPKM di wilayah Kabupaten Probolinggo mulai diberlakukan.

"Kabupaten Probolinggo saat ini masih zona kuning, namun kita dikelilingi beberapa daerah yang saat ini berzona merah dan orange," jelasnya.

Oleh sebab itu, PPKM Darurat akan mulai diberlakukan untuk melakukan pencegahan lebih awal.

"Tempat ibadah, tempat hiburan akan ditutup sementara. Pusat perbelanjaan dan kegiatan akan dibatasi serta sekolah secara daring," tuturnya.

Pihaknya juga melakukan upaya dalam penekanan penularan Covid-19 ini.

"Untuk memutus rantai penularan Covid-19 ini ada dua cara yang harus dipenuhi. Yakni penerapan 5M dengan benar serta vaksinasi, Polres sendiri menggelar Gerai Vaksin Presisi dan sudah mempersiapkan sekitar 15.000 dosis," tandasnya.
Artikel Selanjutnya Artikel Sebelumnya
Belum Ada Komentar :
Tambahkan Komentar
Comment url